Pertemuan RAPI Pasuruan, Pengurus Wanti-Wanti Tidak Menyalahgunakan Frekuensi


Mbah Bimo, pengurus Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Daerah Jawa Timur mengajak seluruh anggota RAPI menggunakan frekuensi resmi. Minggu(27/4/2025).

Pesan tersebut, ia sampaikan pada saat halal bi halal RAPI wilayah Pasuruan, lokal 02 di kediaman Ketua RAPI Pasuruan, Wilaksono, Nongkojajar, Kabupaten Pasuruan.

" Jangan pernah menyalahgunakan frekuensi. Gunakanlah yang resmi, dan jangan coba-coba mengganggu frekuensi yang tidak dibenarkan," ujarnya

Menurut Mbah Darmo, perbuatan tersebut akan berdampak teknis maupun hukum kepada siapapun, khususnya anggota RAPI yang mencoba mengganggu frekuensi resmi.

Sementara itu, Ketua RAPI Pasuruan, Wilaksono mengapresiasi para anggota RAPI, yang telah menunjukan kiprahnya di berbagai kegiatan.

" Alhamdulillah. Kita telah menunjukkan kipra nyata dalam berbagai kegiatan besar, seperti dukungan komunikasi (BANKOM), serta pelaksanaan satgas komunikasi di berbagai agenda penting lainnya, " kata Wilaksono.

Wilaksono juga menyebut, RAPI tidak hanya sebagai komunita, juga sebagai kekuatan sipil turut berkontribusi kepada negara melalui kegiatan sosial.(van/red)



Opini

More »