![]() |
Foto Haji Rusdi Mengisi Acara Seminar Kebangsaan/dokumen pribadi. |
H. Rusdi Sutejo atau akrab dipanggil Mas Rusdi lahir di pasuruan 26 januari 1986. Anak dari pasangan Haji Sutrisno Umar dan Hajah Siti Maslahah Hasbullah.
Masa kecilnya banyak dihabiskan di pesantren menjadikanya sosok generasi milenial yang religius serta berjiwa pemimpin.
Setelah lulus dari pendidikan bangku sekolah dasar. Rusdi kecil terbesit dipikiranya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya di pesantren. Keinginan itu mengantarkanya menempuh pendidikan di Ponpes tambak beras jombang.
Selain menimba ilmu agama, ia juga bersemangat menimba ilmu formal di bangku sekolah madrasah Tsanawiyah, setelah lulus dari bangku sekolah menengah pertama di tambak beras. Rusdi lantas melanjutkan pendidikan SMA di ponpes darul ulum peterongan.
Rusdi sutejo masih ingat saat dirinya mengenyam pendidikan dipesantren . Saat itu dia harus terbiasa hidup mandiri, seperti mencuci pakaian sendiri serta jauh dari orang tua dan keluarga, melatih pribadinya tumbuh menjadi manusia tangguh.
Beranjak dewasa, Mas Rusdi menikah dengan seorang dokter gigi, Merita aristya yudi dan dikaruniai tiga orang anak.
Sebelum terjun kedunia politik, Mas rusdi sutejo dikenal sebagai pengusaha yang menggeluti dunia perikanan. dirinya mengikuti jejak ayahnya sebagai petani udang,.
Asam-manis menjadi pengusaha telah ia rasakan hingga jatuh bangun membangun usaha dari nol sudah hal yang lumrah bagi dirinya.
Keinginanya terjun kedunia politik berawal dari keperihatinan, sering terjadi banjir di Bangil yang merupakan kota kelahiran sekaligus rumah bagi Rusdi. Dirinya ingin menyampaikan aspirasi masyarakat melalui parlemen.
Rusdi jatuh hati pada partai gerindra hingga ia memeutuskan berjuang bersama Gerindra. Alasanya memilih partai yang didirikan Prabowo subianto itu dikarenakan, Rusdi merupakan pecinta Gus Dur. Dirinya mengutip perkataan GUs Dur tentang Prabowo adalah orang yang paling ikhlas kepada bangsa indonesia.
Semenjak pertama kali mencalonkan diri sebagai anggota DPRD kabupaten pasuruan periode 2014 - 2019 dan 2019 - 2024. Mas Rusdi dipercaya masyarakat kabupaten pasuruan untuk mengemban amanah sebagai wakil rakyat hinggga saat ini. Mas rusdi masih menjabat sebagai wakil ketua DPRD Kabupaten pasuruan sampai akhir.
Mas Rusdi terpilih untuk yang ketiga kalinya melalui pemilu 2024 kemarin di dapil 1 dengan meraup suara 22 ribu 300 ribu sekian suara, menempatkanya diposisi paling atas.
Meskipun terbilang masih muda namun pengalamanya didunia politik bukan kaleng-kaleng, dibawah kepemimpinanya sebagai ketua DPC Gerindra kabupaten pasuruan sejak 2022 lalu, kali ini mampu membawa partai berlogo garuda emas ini memperoleh 12 kursi diparlemen daerah kabupaten pasuruan dengan perolehan suara total 228 ribu 400 ribu sekian (van)